bptu-hptindrapuri.com- Memberikan Pelayanan Teknis terkait pembibitan sapi aceh merupakan salah satu fungsi BPTUHPT Indrapuri sebagai UPT Ditjen PKH Kementerian Pertanian.

BPTU-HPT Indrapuri akan terus berupaya melakukan peningkatan produksi, mutu komiditinya serta pelayanan terhadap peternak dan stakeholder

Kepala BPTU-HPT Indrapuri, drh. Vierman, menyampaikan " kerjasama dengan para kelompok ternak melalui bimbingan teknis  merupakan upaya awal mewujudkan instalasi populasi dasar Sapi Aceh. Harapan ini juga disampaikan para peternak pecinta sapi aceh disela-sela pertemuan. Bimtek peternakan ini dilaksanakan di BPTU-HPT Indrapuri pada tanggal 16 Oktober 2018. Diikuti kelompok ternak Beng Mawah dan Koperasi Siebreuh Sibreh Kabipaten Aceh Besar.

Selama bimbingan teknis peternak disuguhkan berbagai macam teori diantaranya : pengenalan sapi aceh, tata cara pemeliharaan sapi aceh yang baik, pengenalan berbagai jenis pakan ternak , praktek lapangan di lokasi peternakan BPTU-HPT Indrapuri dan menyaksikan  pembuatan amoniasi jerami yang langsung dipimpin oleh Kasi Pelayanan Teknis,Yusmadi,SP,M.Si.

(rn,mei dan hs)